July 23, 2017

Twice or Thrice a Week Nightly Routine

Hi everyone, terutama bagi pecinta skin care, pastinya mengerti bahwa hasil yang luar biasa tidak bisa didapatkan secara instan. Butuh proses dan kedisiplinan yang tinggi, baik perawatan luar, diet dan juga hati dan mindset yang selalu positif (cieeh). Untuk itu, izinkan saya membagi perawatan kulit wajah yang rutin saya lakukan 2-3x/minggu.





Tahapan yang biasa dilakukan tiap malam (produk ini pemakaian pribadi, tidak ada endorse2 an)

1. Milk cleanser: JOLA (from doctor)
2. Facial Wash: KANEBO RAPHAIE
3. Eksfoliasi: CURE NATURAL AQUA GEL
4. Masker: DAISHO SHEET MASK
5. Toner: JOLA (from doctor)
6. Facial Essence: antara SKII atau MISSHA
7. Serum: BION C (vitamin C)
8. Eye Cream: dari LOREAL
9. Facial Oil: HUMAN NATURE OVERNIGHT ELIXIR (produk Filipina)
10. Moisturizer: OLAY REGENERIST MICRO SCLUPTING SERUM 








Repot kah? Hmm tergantung, kalau sudah menjalaninya dengan teratur, akan menjadi bagian dari rutinitas. Seperti saat kamu memasak dan banyak bahan-bahan yang harus diolah. Karena kebiasaan yang dilakukan terus menerus, jadinya simpel... dan saya melakukannya setelah mandi sore, jadinya gak usah kemana-kemana lagi. Total durasi paling lama 1 jam, and its part of my "ME TIME" ^__^.


Tahap ke 3 dan 4 dilakukan 2 sampai max 3x/minggu, soalnya penting sekali, terutama untuk orang yang rutin menggunakan makeup, selain untuk detox wajah, agar kosmetik mampu menempel sempurna ke kulit. Untuk masker sendiri, saya agak jarang menggunakan sheet mask karena tipe kulit yang berminyak dan berjerawat, jadinya lebih fokus ke purifying mask/ yang berbahan dasar Clay (lumpur). Tapi karena ada yang beru travel dari Jepang dan bawa oleh-oleh masker yang imut-imut, jadi gak tahan coba deh, dan untungnya hasil cukup memuaskan, bisa dialternatif dengan masker yang rutin dipakai.


Rutinitas yang sudah dijalankan selama kurang lebih 3 tahun, membawa hasil yang sangat memuaskan, kulit jadi glowing dan kenyal, bahkan bila tanpa makeup. I always think that my effort today is investment for my skin 10-20 years later... dan kebiasaan ini bisa saya tularkan ke anak perempuanku nantinya, seperti yang juga rutin dilakukan nenek saya dulunya (beliau itu idola, sampai tua pun masih rajin facial, creambath, lulur dan pakai krim).

Akhirnya jangan lupakan untuk selalu merawat tubuhmu, baik kesehatan, kebersihan dan kecantikannya karena tubuh hanya 1 dan merupakan anugrah dari Tuhan untuk dirawat dan dijaga, kalau tidak begitu, gak akan ada moto KEBERSIHAN SEBAGIAN DARI IMAN.

Terima kasih banyak pembaca setia, semoga artikel ini bermanfaat untuk sharing dan menambah ilmu teman-teman. 


July 06, 2017

Dewi Sri Spa Bali Pranaya Series

Hi teman2, hari ini, saya bermaksud mereview pengalaman dengan salah satu produk lokal kita. Tentunya kita sudah mengenal brand MARTHA TILAAR, salah satu merk lokal dengan filosofi produk yang Indonesia bisa banggakan. Dengan berbagai macam brand yang diusung, Martha tilaar menginovasikan merk lokal dengan kualitas internasional. Untuk kita-kita yang suka dengan Spa, tentunya tidak asing dengan lini DEWI SRI SPA, menurut situsnya, produk yang satu ini diformulasi oleh tim herbalist dan dokter di Indonesia, yang memastikan produk ini memakai kekayaan alam yang aman dari bumi nusantara.


Saya beruntung mendapatkan produk DEWI SRI SPA dengan diskon 50%, waktu iseng-iseng browsing online di SEPHORA, 3 varian yang berhasil didapatkan: Body Scrub, Body Lotion, Massage Oil.
Untuk MASSAGE OIL BALI PRANAYA, mengingatkan dengan pengalaman BOREH di Bali, wangi rempahnya kuat. Kombinasi dari Minyak Padi (Rice Bran Oil), Minyak Pala (Nutmeg Oil), Minyak Lemon (Lemon Oil), dan Minyak Neroli (Neroli Oil) juga Coconut Oil menciptakan rasa yang hangat dan rileks saat pemakaian pertama.
Semua produk dari Bali Pranaya bebas dari Paraben, BHT dan mineral oil, jadinya waktu pakai juga lebih aman. Untuk massage oil, waktu digosok ke tangan, keluar rasa hangat saat pemakaiannya.

Tahap selanjutnya: oleskan BODY SCRUB BALI PRANAYA, keunggulan dari BODY SCRUB seri Bali Pranaya ini: kemasannya yang bentuk tube, jadi tidak merepotkan waktu dikeluarkan, kalau seri lain harus diambil dari toples kecil :D.

Tutup dengan BODY LOTION BALI PRANAYA, untuk wangi dan rasa hangat yang fenomenal, aromanya bisa terasa sampai 6 jam-an.

Seri BALI PRANAYA rasanya sangat cocok dipakai untuk pijat mingguan/ bulanan di rumah, kita bisa memanggil ibu-ibu yang jago pijat dan memakai seri ini untuk mendapatkan pengalaman yang mirip sekali dengan SPA di Bali.

SERI BALI PRANAYA disarankan untuk teman-teman yang suka aroma TRADISIONAL REMPAH, karena wanginya betul-betul kuat.

Harga Bali Pranaya series di outlet
- MASSAGE OIL BALI PRANAYA 229,900
- BODY SCRUB BALI PRANAYA 181,500
- BODY LOTION BALI PRANAYA 181,500

Will I buy it again? definitely YES, karena walaupun pemakaiannya agak jarang, bisa dishare dengan mama yang juga menyukai perawatan dengan aroma rempah.